Setelah lama ditutup akhirnya Jungkat Beach atau biasanya orang bilang pantai Jungkat ada juga yang bilang Pantai Bedenyut ini kembali di buka. Ternyata renovasi besar besaran. Dikelola pohak swasta, pantai Jungkat berganti wajah. Rencananya ada penginapan disini serta berbagai wahana outbound. Yang sekarang sudah tersedia itu Restoran dengan nuansa kayu disana sini. Ada beberapa kolam besar yang dimanfaatkan untuk kolam ikan.
Kami tiba disini pukul 9 pagi, dari Pontianak pk 08.00 teng. Menempuh 1 jam perjalanan dengan kecepatan antara 40-60km/jam. Saat yang tepat untuk datang kesini jika ingin suasana sepi dan puas berswafoto yakni saat pagi hari. Saat kami tiba, belum ada pengunjung yang datang. Namun kalo ingin mendapatkan sunset (pemandangan sunset dari sini indah lho), datanglah paling lambat selepas Ashar dari Pontianak, agar masih bisa bermain dan menikmati fasilitas yang ada disini dan pastinya belum terjebak macet.
Biaya masuk per orang Rp 5.000,- dan bagi yang duduk di saung wajib memesan makanan, dan tidak boleh memakan makanan yang dibawa jika duduk di saung-saung. Itu info yang saya tau dari beberapa kawan yang sudah pernah berkunjung disini. Tapi saya tidak tau apakah hal sama berlaku jika duduk selain di saung.
Sebagai informasi, hingga sekarang, setiap sore apalagi akhir pekan, tempat ini dipadati pengunjung.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar