KLIA 2 dan Air Asia

Maskapai ini ku akui menjadi andalanku saat berpergian keluar negeri karena promonya yang sangat terjangkau untuk traveler budget sepertiku. Traveling ku ke negeri Jiran hanya mengandalkan tiket PP Pontianak Kuala Lumpur seharga 496k. Sengaja aku tidak emmesan makanan di dalam tiket, karena sayang juga kalo gak jadi pergi trus uang buat makan di pesawatnya hangus. Jadi aku putuskan untuk membeli makanan dalam pesawat saja. Meskipun harganya lebih mahal. Jika bawa air kedalam pesawat diperbolehkan apalagi jika botol sendiri dan isi saja setengah botol. 

Bandara KLIA 2 ini sangatlah besar. Gates untuk penerbangan ke Pontianak berada di paling ujung yakni P-Q. Saking jauhnya, pastikan kita sudah ada di bandara minimal 2 jam, lalu segeralah check in dan masuk. Agar tidak kejar kejaran dengan waktu boarding naik ke pesawat. 










Tidak ada komentar:

Posting Komentar